Sahabat Hermanto. Virus Corona penyebab Covid-19 masih ada di sekitar kita. Belum ada obat, vaksinnya juga masih dalam uji coba. Penyebaran virus ini juga sangat cepat dan mudah. Melalui droplet orang yang sudah terinfeksi, virus ini bisa menyebar dari satu orang ke yang lainnya. Droplet ini dihasilkan pada saat kita batuk, bersin bahkan saat berbicara. Setiap orang berpotensi untuk tertular dan menularkan. Apalagi 80% orang yang terinfeksi tanpa menunjukkan gejala.
Pencegahannya adalah dengan menerapkan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak. Hal inilah menjadi fokus kampanye nasional. Loka Kesehatan Tradisional Masyarakat (LKTM) Palembang yang merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) bidang kesehatan tradisional dari Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI melakukan kampanye dengan tema "Disiplin Pakai Masker".
Kegiatan kampanye LKTM ini sudah dilakukan sebanyak empat kali. Kampanye secara online, Selasa (1/9) dan Kamis (3/9), yang dilakukan bersamaan dengan kegiatan KIE Online, diikuti oleh petugas kesehatan puskesmas Kota Palembang. Selanjutnya, kampanye juga dilakukan secara langsung di Lapangan Kambang Iwak Palembang, Sabtu (5/9) dan Lapangan DPRD Propinsi Sumatera Selatan, Minggu (6/9). Kampanye ini juga diliput oleh media cetak.
Kampanye yang dilakukan di dua tempat tersebut diisi dengan penyampaian materi edukasi tentang 3M, pemberian masker dan ramuan jamu sehat. Tujuannya adalah agar masyarakat terus meningkatkan kewaspadaan dan kesadaran untuk tetap menerapkan protokol kesehatan serta menjaga kesehatan dan kebugaran. Kesehatan dan kebugaran dapat dicapai dengan menerapkan Germas (cukup istirahat, teratur berolahraga dan memperbanyak makan sayur-sayuran dan buah-buahan) dan melakukan cara-cara tradisional dengan meminum jamu atau herbal.
Selain itu, LKTM juga melakukan kampanye melalui media sosial yaitu website, IG dan Youtube. Kampanye ini dilakukan dalam bentuk tulisan dan video yang berisi ajakan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.
LKTM juga akan terus mengampanyekan tentang protokol kesehatan ini secara berkelanjutan sesuai dengan jadwal kampanye nasional (3 bulan) dari tanggal 10 Agustus sampai 6 November 2020. Kampanye ini akan dilakukan beersamaan dengan kegiatan LKTM yaitu KIE Online, Orientasi Kestrad Online bagi petugas kesehatan di propinsi wilayah kerja, dan juga pada kegiatan webinar lainnya.
Semoga kita selalu diberikan kekuatan dan dapat memberikan manfaat bagi orang banyak. Tetaplah berdoa agar wabah ini cepat berakhir.
Kegiatan kampanye:
Materi kampanye online:
LKTM Palembang,
dr. Hermanto
Website: http://lktm-palembang.com
Youtube: http://youtube.com/lktmpalembang
IG: http://instagram.com/lktm.palembang
0 Response to "LKTM Palembang Kampanyekan Disiplin Pakai Masker"
Posting Komentar